Lintassriwijaya.com merupakan portal berita media online di Sumatera Selatan, Kehadiran kami untuk menjawab tuntutan era digital yang terus berkembang dan tak bisa dihindari.
Oleh karena itu, kami mencoba menyajikan informasi teraktual sesuai keinginan pembaca. Mulai dari peristiwa politik, bisnis, hukum, sepakbola, olahraga, entertainment, gaya hidup, otomotif, sains teknologi hingga jurnalisme warga maupun lainnya.
Penyajian berita dikemas dengan bahasa ringan, lugas dan gampang dicerna. Semua informasi yang disajikan melalui proses jurnalistik.
Pertama kali tayang pada 12 September 2021. Di era arus informasi yang datang bak air mengalir, kepercayaan publik atas informasi yang akurat dan dapat dipercaya menjadi acuan. Untuk itu, kami sangat menjunjung tinggi etika jurnalistik dan independensi. Meski hadir terlambat mewarnai belantika media online, Lintassriwijaya akan memberikan warna berbeda bagi pembaca dalam menyerap informasi yang akurat dan terpercaya.
Kami tak hanya menyajikan informasi yang akurat dan terpercaya, tapi juga bertekad menjadi sumber informasi yang inspiratif dan mencerdaskan bagi pembaca.